DERITA RINDU
By Adriani Fitri
(16 Januari 2016)
Kawan simpan saja pena mu
Aku disini hanya untuk berbicara cinta
Duduk dan diam sajalah dengarkan aku
Aku punya rahasia tentang hati yang menderita rindu
Perasaan apa ini kawan
Menggoda ku dalam hening
Tetesan embun dari langit ku sangka guyuran hujan
Pikiran ku tak menentu dan hasrat ku kian memuncak
Hey kawan rindu ini ku pendam untuk seraut wajah
Keresahan menghimpit kala rindu menyapa
Apa yang ku alami ini kawan
Akankah sekeping hati yang sepi ini dapat mencinta?
Cinta Sederhana
Kawan mau kah mendengar dongengku
Satu kisah tentang rasa
Aku membawanya dalam hening dan sepi
Aku memaki kala perih
Aku menangis dan hilang arah
Namun kawan cinta itu tak hilang
Dia datang lalu pergi lalu datang lagi
Menyiksaku seolah aku setan yang tak berhati
Merejam jiwa ku dengan kenistaan seakan aku
binatang tak berakal
Dan dengan bodohnya aku selalumelangkah
mengiringi cinta itu
Kawan dapat kau hapus gelora ini?
Dapat kau balut kah kealpaan ini? atau
Dapat kau basuh luka yang tak berobat im?
Lucu kawan aku seakan menonton drama
Pemeran utama yang baik dan selalu tersakiti
Terlalu banyak drama dalam hidup sederhana kita
Aku hanya ingin mencintainya dengan sederhana
Begitu sulit dan angkuhnya dia
Apakah aku menyerah dan pasrah?
Mengejar Pelangi
(24 April 2016)
Jadi inikah jalan yang kau tempuh
Membawa ku bersama ribuan kenangan
Aku terpaku dalam bayang-bayang kosong
Hanya desah angin lembut yang membawa tenang
Betapa sulit dan kerasnya jalan ini
Kuatkan aku untuk mampu melangkah bersamamu
Dalam hening malam jaga aku
Dalam sepi mimpi ingatkan aku
Aku hanya tenang saat kau sapa aku
Aku hanya akan bahagia saat tujuan kita sama
Dekap aku dalam rapuhku
Bawa aku dalam damai bersamamu





KOMENTAR