Dari Uang Jajan yang Banyak, Ciptakan Pula Tabungan yang Menggunung

Detria Grandis Ayu Sulistioningrum
Pendidikan Agama Islam
Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya


Dari kecil kita sudah diberi uang saku ketika berangkat sekolah, dengan uang saku itu bisa dibagi untuk uang jajan atau pun untuk menabung. Sewaktu sekolah dasar, kita bisa menabung di sekolah atau dengan guru.  

Selama kita masih mengenyam pendidikan dan masih diberi uang saku, selama itulah kita bisa belajar menabung. Menabung sedikit demi sedikit, maka tabungan itu akan menjadi banyak.
Seringkali di saat kita mendapat uang saku yang banyak, tetapi malah kita gunakan untuk membeli sesuatu yang kurang bermanfaat. Maka dari itu kita menjadi orang yang boros dalam menggunakan uang. 

Orang boros, biasanya gelisah apabila melihat barang atau sesuatu yang hanya menjadi kepuasan sesaat. Mereka tidak mempertimbangkan apakah yang diinginkan itu benar-benar diinginkan atau hanya kepuasan. 

Orang yang terbiasa boros, akan berdampak pada lingkungan keluarga, lingkungan sosial, dan juga termasuk pada dirinya sendiri.

Di dalam lingkungan keluarga, dia bisa saja membohongi orang tuanya. Pada lingkungan sosial akan menimbulkan kecemburuan sosial, karena dia dapat membeli apa yang diinginkan, sedangkan orang lain susah payah dalam mendapatkan uang. Dan untuk dirinya sendiri akan menjadikan orang yang sombong karena dia mendapatkan apa yang diinginkan dengan mudah. 

Menabung sangat perlu kita biasakan, karena menabung dapat membawa kita pada gaya hidup yang lebih baik. Dengan menabung dapat menjadikan kita menjadi pribadi yang perduli dengan social dan sesama. 

Menabung tidak harus dari nominal yang besar, mulailah menabung dari nominal yang kecil tetapi istiqomah.

Ada beberapa tips untuk meningkatkan kesadaran dalam menabung: (1) cek pengeluaran, (2) carilah barang dengan harga yang sesuai, (3) fokus pada tujuan yang ingin dicapai, (4) tentukan target jumlah tabungan. 

Dengan menabung maka kita juga akan senang dan bangga dengan apa yang sudah kita kumpulkan. Tidak banyak meminta kepada orang tua, karena kita sudah memiliki tabungan sendiri. Dengan menabung dapat menjadikan kita sebagai pribadi yang mandiri. Belajarlah menabung dan siapkan tabungan yang banyak untuk kedepannya. 

“Uang tidak pernah membodohi siapapun, melainkan hanya menunjukkan siapa kita“ kata Elbert Hubbard.

KOMENTAR

Nama

Artikel,21,Berita,125,Berita Kampus,115,Berita Khusus,10,Fiksi,23,FILM,13,kajian keislaman,17,Opini,28,Puisi,19,resensi buku,14,
ltr
item
PERSMA AL-MUMTAZ: Dari Uang Jajan yang Banyak, Ciptakan Pula Tabungan yang Menggunung
Dari Uang Jajan yang Banyak, Ciptakan Pula Tabungan yang Menggunung
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgnpAVXY6jD0kjb-BaH82jZ5JLkHI-9X6oM3Ec8suKId8jlKKH0AfOY5zXbJJVROlOHOtXR-j5d9p_T2K53hFVqxkvu3BsI_gwNWkdFZFydRfN251agN0QVhUb5kaRkATtgpHyB2p3nyUk/s640/IMG-20180411-WA0006.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgnpAVXY6jD0kjb-BaH82jZ5JLkHI-9X6oM3Ec8suKId8jlKKH0AfOY5zXbJJVROlOHOtXR-j5d9p_T2K53hFVqxkvu3BsI_gwNWkdFZFydRfN251agN0QVhUb5kaRkATtgpHyB2p3nyUk/s72-c/IMG-20180411-WA0006.jpg
PERSMA AL-MUMTAZ
https://almumtazukmiainpalangkaraya.blogspot.com/2018/04/dari-uang-jajan-yang-banyak-ciptakan.html
https://almumtazukmiainpalangkaraya.blogspot.com/
https://almumtazukmiainpalangkaraya.blogspot.com/
https://almumtazukmiainpalangkaraya.blogspot.com/2018/04/dari-uang-jajan-yang-banyak-ciptakan.html
true
2107564355454311192
UTF-8
Loaded All Posts tidak menemukan posts LIHAT SEMUA Baca Semua Balas Batal Balas HAPUS OLEH BERANDA HALAMAN POSTS LIHAT SEMUA REKOMENDASI PEMBACA LABEL ARCHIVE PENCARIAN SEMUA BERITA Tidak menemukan pos yang cocok dengan permintaan Anda Kembali Ke Beranda Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des saat ini 1 menit yang lalu $$1$$ menit yang lalu 1 jam yang lalu $$1$$ jam yang lalu Kemarin $$1$$ hari yang lalu $$1$$ minggu yang lalu lebih dari 5 minggu yang lalu Pengikut ikuti THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy