Dilema: Tanggapi Puisi Kontroversi Sukmawati Dengan Jernih



LPM AL-MUMTAZ -- Mahasiswa,  sebagai insan akademis sudah semestinya bijak dan jernih menanggapi suatu isu. Kondisi itu akan terlaksana jika mahasiswa  merasa terpantik untuk melakukan diskusi jika terjadi suatu isu yang kontroversial.

Acara  diskusi lesehan mahasiswa (DILEMA) menanggapi  puisi kontroversi Sukmawati diadakan oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ushuludin Adab dan Dakwah pada hari Sabtu 07/04/18
.
Wakil Ketua Dema fuad, Husen, menanggapi positif  dan berharap akan terus diadakan kegiatan yang seperti ini. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan diskusi ini, di mana kita dapat belajar menyampaikan pendapat dan menjadi kritis terhadap problematika di sekitar kita” katanya.

“Saya harap, kegiatan seperti ini akan terus diadakan dan tidak hanya menunggu adanya isu atau kontroversi yang muncul tetapi diadakan seminggu sekali untuk menambah wawasan bagi Mahasiswa terkhusus Mahasiswa Fakultas Ushuludin Adab dan Dakwah” tambah Husen.

Acara yang berlangsung di Aula gedung FUAD ini berjalan cukup menarik, pasalnya respon dari para audiens yang  ingin menyampaikan berbagai pendapat baik yang pro dan kontra dari berbagai sisi sangat variatif, mulai dari bagaimana mahasiswa menanggapi kontroversi, pandangan dari sisi sastra dan politik, dan bagaimana seharusnya mahasiswa menanggapi ini dengan positif.

Diskusi ini sendiri dipimpin oleh Arifin Mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam semester 6. "Awalnya saya resah melihat beberapa kawan mengumpat-ngumpat di media sosial karena isu ini. Lalu saya mencoba menggagas kegiatan supaya bagaimana caranya mahasiswa bisa mendapat hal positif dari hal ini,  yaitu berdiskusi. Saya merasa sangat puas,  karena teman-teman mau hadir dan berlatih bagaimana menanggapi suatu isu dengan bertukar gagasan. Semoga pertemuan selanjutnya bisa lebih banyak yang berpartisipasi"

Selain diskusi,  acara ini juga diselingi dengan hiburan dari penampilan SANAK Band dan pembacaaan beberapa puisi.

"Saya sangat setuju dengan acara diskusi ini.saya merasa dengan ini akan meningkatkan kepekaan mahasiswa terhadap masalah SARA .Dan peran mahasiswa dalam menanggapi para pelaku tindakan SARA tersebut, terlebih  kita sebagai umat Islam" ungkap Najih, salah satu peserta diskusi,  dan perwakilan dari pengurus DEMA IAIN palangka Raya. 

Reporter: Beta

KOMENTAR

Nama

Artikel,21,Berita,125,Berita Kampus,115,Berita Khusus,10,Fiksi,23,FILM,13,kajian keislaman,17,Opini,28,Puisi,19,resensi buku,14,
ltr
item
PERSMA AL-MUMTAZ: Dilema: Tanggapi Puisi Kontroversi Sukmawati Dengan Jernih
Dilema: Tanggapi Puisi Kontroversi Sukmawati Dengan Jernih
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiS9dkuey-kZ818fpEh3bJOk3lfMC2XcM4Z-trFLf0s32Tr_0xaS9Tr9B6nzeQZFB6Z_VxMoZXOH7BcJoG8d-diW27uCKCEWJ6OznEGNKl7OfbVv9oWAlhh-UKKIPzI9xKUYD2s-FWQHuY/s320/IMG-20180407-WA0036%255B1%255D.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiS9dkuey-kZ818fpEh3bJOk3lfMC2XcM4Z-trFLf0s32Tr_0xaS9Tr9B6nzeQZFB6Z_VxMoZXOH7BcJoG8d-diW27uCKCEWJ6OznEGNKl7OfbVv9oWAlhh-UKKIPzI9xKUYD2s-FWQHuY/s72-c/IMG-20180407-WA0036%255B1%255D.jpg
PERSMA AL-MUMTAZ
https://almumtazukmiainpalangkaraya.blogspot.com/2018/04/mahasiswa-sebagai-insan-akademis-sudah.html
https://almumtazukmiainpalangkaraya.blogspot.com/
https://almumtazukmiainpalangkaraya.blogspot.com/
https://almumtazukmiainpalangkaraya.blogspot.com/2018/04/mahasiswa-sebagai-insan-akademis-sudah.html
true
2107564355454311192
UTF-8
Loaded All Posts tidak menemukan posts LIHAT SEMUA Baca Semua Balas Batal Balas HAPUS OLEH BERANDA HALAMAN POSTS LIHAT SEMUA REKOMENDASI PEMBACA LABEL ARCHIVE PENCARIAN SEMUA BERITA Tidak menemukan pos yang cocok dengan permintaan Anda Kembali Ke Beranda Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat Januari Februari Maret April Mei Juni Juli Agustus September Oktober November Desember Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des saat ini 1 menit yang lalu $$1$$ menit yang lalu 1 jam yang lalu $$1$$ jam yang lalu Kemarin $$1$$ hari yang lalu $$1$$ minggu yang lalu lebih dari 5 minggu yang lalu Pengikut ikuti THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy