LPM al-Mumtaz – Palangka Raya Jum’at 4 Mei 2018 IAIN Palangka
Raya kedatangan Menteri Agama Republik Indonesia Drs. H. Lukman Hakim Syaifuddin.
Bersama rombongan, Menteri Agama diajak berkeliling melihat perkembangan pembangunan yang ada di
IAIN Palangka Raya.
Gedung laboratorium MIPA IAIN Palangka Raya yang pertama
kali dilihat. Rektor IAIN Palangka Raya Dr. Ibnu Elmi AS Pelu, S.H., M.H bersemangat mendampingi
Menteri Agama meninjau perkembangan laboratorim. Mahasiswa MIPA dan para
pembimbing berkesempatan menampilkan karya dan hasil praktikum mereka.
Gedung pemeliharaan dan pengembangan tanaman Holtikultura
juga menjadi hal yang tidak lupa untuk ditampilkan. Pada bagian ini bahkan Ibnu
Elmi dibantu pengelola laboratorium melaporkan target dan hasil yang diupayakan,
serta berbagai keperluan penunjang lab yang dilaporkan melalui proposal.
“ Apa yang ditampilkan tadi menjadikan distingsi yang
menarik, ketika IAIN mampu melakukan ilmu-ilmu terapan seperti ini dengan
bantuan gedung laboratorium ini. Bahkan ini tidak hanya menjadi distingsi IAIN
saja, tetapi Kalimantan Tengah secara umum, dengan kekayaan tanaman dan hutan
yang kita punya di sini. Saya akan serius membawa proposal ini, bersama dengan
Kementerian Agama provinsi, untuk mendukung hal-hal yang dilakukan IAIN ini”
Lukman Hakim Syaifuddin berkomentar.
Selain itu, dalam rentetan kunjungan ini, gedung baru Pascasarjana
juga diresmikan oleh Menteri Agama. Bersama itu, mahasiswa dan mahasiswi yang akan
berangkat KKN ke Sarawak Malaysia juga ikut dilepas langsung oleh beliau.
“ Alhmdulillah, IAIN Palangka Raya telah berkembang, dengan
adanya-gedung baru yang telah dibangun. Karenaya, kami menitipkan, berikanlah
ruh, berikan nyawa pada gedung-gedung itu. Karena pada hakikatnya gedung itu
adalah benda mati, dan kitalah yang menentukan apakah gedung-gedung itu
bermanfaat atau tidak” ungkap Lukman Hakim Syaifuddin.
Salah satu wartawan persma al-Mumtaz berkesempatan langsung
mewawancarai Menteri Agama, pada kesempatan itu, Menteri Agama berpesan pada
sivitas akademika khususnya mahasiswa IAIN Palangka Raya untuk selalu menjaga dan
merawat gedung-gedung kampus dan senantiasa memberikan makna dan jiwa padanya
sehingga gedung-gedung itu bisa bermanfaat pada kemaslahatan kampus. Dengan kata
lain, mari juga tingkatkan sumber daya manusia yang ada di IAIN Palangka Raya
agar tidak kalah hebat dan maju dengan gedung-gedung kampusnya.




KOMENTAR